(Penkostrad. Rabu, 31 Agustus 2016). Kepala Staf Kostrad Mayor Jenderal TNI Cucu Somantri menerima Brevet Para Utama yang disematkan oleh Komandan Jenderal Kopassus Mayjen TNI Muhammad Herindra, bertempat di Aula Flamboyan Markas Kopassus Cijantung, Jakarta Timur, Selasa (31/8).
Danjen Kopassus Mayjen TNI M. Herindra menyampaikan, penyematan brevet para utama merupakan bentuk penghargaan Kopassus atas peningkatan kerjasama yang telah dilakukan selama ini antara Kopassus dengan Kostrad dalam membina dan meningkatkan kemampuan di bidang keparaan.
“Kami mengucapkan selamat atas penyematan brevet tersebut dan berharap semoga acara ini semakin mempererat hubungan dan kerjasama antara Kopassus dan Kostrad yang sudah berjalan sejak lama serta dapat mendorong dan memotivasi prajurit untuk lebih berkarya dan berprestasi. Brevet para yang telah kita sandang merupakan suatu kebanggaan yang telah disyukuri oleh insan prajurit TNI AD. Kebanggaan dan rasa syukur tersebut hendaknya selalu diikuti dengan kesungguhan dan dedikasi yang tulus untuk membawa organisasi TNI AD menuju kepada keadaan yang lebih baik, lebih maju dan lebih berkualitas di masa yang akan dating,”ucap Danjen Kopassus.
Sementara itu Kaskostrad Mayjen TNI Cucu Somantri mengatakan, penyematan Brevet Para Utama dari Kopassus, merupakan sebuah kehormatan sekaligus kebanggaan tersendiri bagi dirinya, karena tidak semua prajurit mendapatkan brevet dengan kualifikasi khusus seperti ini. Menurut Kaskostrad, penyematan Brevet oleh kopassus merupakan bentuk dari penerimaan yang tulus serta penghargaan selaku Kaskostrad.
Kepada Danjen Kopassus beserta seluruh prajurit Kopassus, Kaskostrad mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi tingginya karena telah memberikan Brevet Para Utama. “Semoga penghargaan Brevet ini dapat lebih memotivasi saya untuk lebih berkarya dan berprestasi dengan lebih baik lagi di masa mendatang,” tegas Kaskostrad.
Brevet Para Utama itu sendiri merupakan tanda kemahiran atau kualifikasi yang diberikan oleh Korps atau angkatan kepada seseorang atas usaha dan jerih payahnya mengikuti pendidikan dan latihan pada bidang atau spesialisasi tertentu. Dalam hal ini, pembaretan dan penyematan Brevet Para Utama ini diberikan kepada Kaskostrad sebagai sebuah kehormatan atas prestasi, pengabdian dan tanggung jawab Mayjen TNI Cucu Somantri pada Korps atau angkatan.
Kegiatan dilanjutkan dengan acara tambahan yaitu pemberian ucapan selamat kepada Kaskostrad. Pemberian ucapan selamat diawali oleh Danjen Kopassus dan diikuti oleh seluruh para pejabat Kopassus.
Hadir dalam kegiatan penyematan brevet ini yakni Wadanjen Kopassus Brigjen TNI Madsuni, para Pamen Ahli Danjen Kopassus, para Asisten Danjen Kopassus, para Komandan Satuan Kopassus serta Kabalak Kopassus dan Perwakilan Perwira, Bintara dan Tamtama Kopassus
Thanks for reading Kaskostrad Terima Brevet Para Utama dari Komando Pasukan Khussus . Please share...!